Iklan

Iklan

,

Iklan

Vespa Bareng Mas Hartopo Mulai dari Alun Alun Kota Kudus sampai Taman Krida Werdu

Kartininews
27 Feb 2023, 13:20 WIB Last Updated 2023-02-27T06:20:50Z

Kudus - Sebanyak 15 komunitas vespa ikut memeriahkan acara yang digelar oleh Komunitas skuter tua dengan tema “Vespanan Bareng Mas Hartopo” pada Ahad (26/2). 


Bupati Kudus, Hartopo, mengungkapkan bahwa acara komunitas ini bukan merupakan agenda politik. “Acara komunitas ini adalah wadah untuk mempererat silaturahmi anggota komunitas dan para pecinta skuter, para pecinta motor legendaris dari generasi ke generasi yang ada di Kabupaten Kudus dan sekitarnya, bukan sarana untuk berpolitik,” terangnya.

Hartopo berharap dengan diselenggarakan kegiatan ini, akan bernilai positif untuk saling akrab dan silaturrohim tersambung kembali. Hal ini karena, menurutnya komunitas vespa “tidak ada perbedaan berarti yang menjadi jarak antara kita. Disini kita sama, tidak membedakan kedudukan, jabatan, dan juga status sosial”.

Hartopo juga meminta agar seluruh anggota komunitas skuter tua ini bisa rukun damai dan dapat berkembang lebih luas. Selain itu juga tetap mengedepankan rambu-rambu dan aturan tata tertib lalu lintas.

Peserta kegiatan ini dan juga menjadi salah satu anggota komunitas vespa “Skuter Nyentrik”, Hasan, mengatakan sangat senang dan antusias dalam mengikuti kegiatan ini.

Hasan juga menilai bahwa ini adalah momentum langka untuk bisa lagi menikmati jalanan kota Kudus bersama bupatinya. “Saya tidak menyangka saya bisa ngaspal bareng bersama Bupati Kudus yang ternyata suka vespa juga,” katanya.

Pemilik Vespa Exclusive 2, juga berharap acara semacam ini bisa terus diselenggarakan. “Karena dengan adanya kegiatan mabar semacam ini semoga bisa menggugah kekompakan dan semangat teman-teman untuk kembali menjalin dan mempererat silaturahmi,” pungkasnya.

Derasnya hujan yang sempat mengguyur jalanan, akan tetapi tidak menurunkan antusias para anggota komunitas skuter tua ketika mengikuti acara ini "Vespanan Bareng Mas Hartopo" dengan ngaspal mengelilingi kota di Kabupaten Kudus. Start Vespanan mulai dari Pendopo Alun-alun Kabupaten Kudus dan finish di Taman Krida Werdu. (NM)

Iklan